Potretkota.com - Bus Pariwisata PO Ardiansyah dengan nomor polisi S 7322 UW yang mengangkut puluhan wisatawan asal Surabaya mengalami kecelakaan. Akibatnya 13 orang penumpang tewas, dan penumpang lainnya luka-luka. Bus diketahui menabrak tiang Variabel Message Sign (VMS). Kecelakaan terjadi di jalur Tol Mojokerto-Surabaya (Sumo) KM712, Senin, (16/5/2022).
Kasat Lantas Polresta Mojokerto AKP Heru Sujdio Santoso mengatakan, bus pariwisata mengangkut sekitar 25 penumpang wisatawan asal Benowo, Surabaya, perjalanan dari Dieng, Jogja hendak kembali ke Surabaya. Bus yang dikemudikan Ade Firmansyah (29) itu, melaju dari barat ke timur atau dari arah Jombang ke Surabaya. Namun naas, sopir tiba-tiba mengantuk.
“Bus oleng ke kiri kemudian menabrak tiang VMS atau tiang pesan-pesan (keselamatan) sekitar pukul 06.15 WIB. Setibanya di lokasi mengalami laka tunggal,” kata Heru.
Kerasnya tabrakan mengakibatkan bagian depan bus Ardiansyah hancur. Bus terguling ke kanan di sisi kiri jalan tol. Sedangkan tiang VMS yang ditabrak bus dalam kondisi ambruk. Korban luka telah dilarikan ke tiga rumah sakit, yakni, Rumah Sakit Emma Kota Mojokerto, RS Citra Medika (Ciko), Tarik, Sidoarjo, dan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Wahidin Sudiro Husodo, Mojokerto.
Korban meninggal yang semula berjumlah 13 orang bertambah menjadi 14 orang. Hal tersebut sebagaimana yang disampaikan Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Dirmanto. Korban meninggal berikutnya menyusul setelah menjalani perawatan di rumah sakit. "13 orang MD (Meninggal Dunia) di TKP (Tempat Kejadian Perkara) dan 1 MD saat dirawat di RS,” ujarnya.
Keempat belas orang meninggal dalam kecelakaan tersebut, lanjut Dirmanto, Sementara itu, dievakuasi ke RSUD Dr. Wahidin Sudiro Husodo, Kota Mojokerto, dan RSI Sakinah, Kabupaten Mojokerto. Sedangkan, 11 orang korban yang mengalami luka berat dirawat RS Petro Kimia Gresik, RS Citra Medika Kabupaten Mojokerto, RS Emma Kota Mojokerto.
Dari hasil investigasi sementara yang dilakukan oleh kepolisian, kecelakaan masih diduga akibat human error. Sopir Ade Firmansyah diduga mengantuk dan kelelahan, namun ia tetap memaksakan diri untuk mengemudikan bus Ardiansyah. Ade sendiri rupanya bukanlah sopir bus sebenarnya, melainkan kenek yang menggantikan sopir.
"Sementara data lapangan yang kami dapatkan, penyebab laka ini human eror. Jadi sopir cadangan ini kelelahan atau kemungkinan juga mengantuk," jelas Dirmanto.
Sementara itu, seluruh jenazah korban langsung dimakamkan di satu TPU (Tempat Pemakaman Umum) Islam Benowo, Surabaya. Keempat belas korban ini merupakan warga RW 1,2 dan RW 4 Kelurahan Benowo, Kecamatan Pakal. Sedangkan 1 korban warga benowo di minta oleh keluarga korban untuk dimakamkan di rumah orang tuanya di daerah Kedamean, Gresik.
“Seluruh warga Benowo yang menjadi korban kecelakaan akan dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Islam Benowo, hanya ada satu korban warga Benowo yang dibawa oleh keluarganya di Kedamean Gresik,” tukas Camat Benowo, Denny Christupel Tupamahu.
Berikut data korban laka lantas di Tol Surabaya-Mojokerto (Sumo) KM 712 dari Polresta Mojokerto:
Korban Meninggal Dunia 14 Orang
I. RSUD Dr. Wahidin Sudiro Husodo:
1. Titis Hermi Yuni / Jl. Benowo Gang 2 No 11 (MD)
2. Ainur Rofiq / Jl. Benowo Gang 3 No 29 (MD)
3. Dedy Purnomo / Jl. Benowo (MD)
4. Diany Asterelia/ Kauman Mo. 25 RT 03 RW 02 Kel. Benowo Kec. Pakal Surabaya (MD)
5. Nita Ning Agustin (MD)
6. Gibran, Laki-laki 7 th (MD)
7. Andik (MD)
8. Asminah, Jl. Benowo Gg 3 (MD)
9. Fitasari, Jl. Benowo Gg 3 (MD)
10. Suprayito (MD)
11. Cholifah (MD)
12. Maftukah, 51 thn (MD)
13. Steven Arthur A, 10 th (MD)
14. Stevani Grasio, 14 Th (MD)
Korban Luka 19 Orang
II. RS Citra Medika Sidoarjo 8 Orang Luka:
1. Bayu Ardianto/ Benowo Surabaya (Penanganan)
2. Andrian Maulana/ Benowo Surabaya (Penanganan)
3. Nanik Lestari/ Benowo Surabaya (Penanganan)
4. Jefri Adi Wijaya/ Benowo Surabaya (Penanganan)
5. Suudi/ Benowo Surabaya (Penanganan)
6. Yati/ Benowo Surabaya (Penanganan)
7. Sujono/ Bulorejo Gresik (Penanganan)
8. Ade Firmansyah/ Benowo Surabaya (Penanganan)/Pengemudi yang terlibat laka
III. RS Emma Mojokerto 4 Orang Luka:
1. Mujiana/sri rahayu, usia 44 th, alamat Benowo 3 002/003 (Penanganan)
2. M Noval al hafiz,usia 16 th, alamat benowo gg 3 no 14 (Penanganan)
3. Nurai, usia 54 th, alamat benowo 3 002/003 (Penanganan)
4. Krisnu Feri, 8 th (Penanganan)
IV. RSUD Dr. Wahidin Sudiro Husodo
15. Febio Indrawan (Penanganan)
V. RS Petromokimia Gresik 3 Orang Luka:
1. Pella Patricia / Jl. Benowo Gang 2 No 11 (Penanganan)
2. Septian Adi / Jl. Benowo Kraja Gang 3 No 15 (Penanganan)
3. Cipto Parogo / Jl. Benowo (Penanganan)
VI. RS Gatoel Mojokerto 3 orang:
1. Nailiatul (Penanganan)
2. Mrs. Y (Penanganan)
3. Sakila/ Benowo Surabaya (Penanganan)
Saat petugas kepolisian masih melakukan koordinasi dengan RS dan BPBD. Kepolisian juga masih terus melakukan penyidikan, berkoordinasi dengan TAA (Traffic Accident Analysis) untuk menentukan penyebab kecelakaan. Kepolisian juga akan memastikan hak korban kecelakaan tol Sumo diterima sesuai ketentuan undang-undang. (Fred/Heri)